Simak Persiapan Penting Sebelum Pasang Panel Surya

Dewasa ini, panel surya bukan lagi menjadi hal yang langka bagi masyarakat. Didukung dengan adanya produk panel dalam skala rumah tangga, membuat banyak masyarakat yang mulai melirik teknologi ini sebagai solusi alternatif. Namun, sebelum memutuskan untuk pasang panel surya, berikut ini beberapa langkah persiapan penting yang harus diperhatikan.

3 Persiapan Penting Sebelum Memasang Panel Surya

1. Memilih Panel Surya

Sebelum memasang panel surya, langkah pertama yang harus dilakukan adalah memilih produk yang akan digunakan. Ada beberapa jenis panel surya yang ada, dimana setiap jenisnya memiliki spesifikasi dan kelebihan masing-masing. Secara umum, yang biasanya ditemukan ada panel surya monocrystalline silicon, polycrystalline silicon, thin film solar cell, dan lainnya.

Monocrystalline silicon adalah jenis panel surya yang tingkat efisiensinya tinggi hingga 20%, namun sebanding dengan harganya yang tinggi. Lalu polycrystalline dengan efisiensi hingga 17%, lebih rendah namun harganya lebih terjangkau. Namun jika menginginkan panel surya yang tipis dan fleksibel, bisa memilih thin film solar cell dengan tingkat efisiensi 10%.

Sebelum memasang, sesuaikan dahulu kebutuhan listrik bangunan atau rumah dengan jenis panel surya. Karena jenis yang berbeda membawa tingkat efisiensi yang berbeda pula, jadi jangan sampai salah memilih yang bisa berakibat kinerja panel surya tidak bisa optimal karena tidak sesuai.

2. Memilih Lokasi Pemasangan

Lokasi untuk pasang panel surya juga perlu diperhatikan, karena hal ini berpengaruh pada seberapa banyak sinar matahari yang bisa diserap oleh panel tersebut nantinya. Yang sudah tentu dianjurkan sebagai lokasi pemasangan adalah atap rumah, karena tempat tersebut yang memungkinkan panel bisa selalu mendapat sinar matahari secara langsung.

Akan tetapi, pastikan dahulu jika lokasi atap banguanna atau rumah tersebut tidak dibayangi oleh pohon atau bangunan lain di sekitarnya yang bisa menghambat sinar matahari nantinya. Hal ini karena sinar matahari yang kurang akan mempengaruhi kinerja dari panel surya menjadi tidak optimal.

3. Proses Pemasangan Panel Surya

Proses pemasangan panel surya tidak boleh sembarangan, karena pemasangan ini bisa mempengaruhi kinerjanya. Semua komponen-komponen harus dipasang dengan benar dan teliti. Untuk itulah, pemasangan harus dilakukan oleh tenaga ahli, dengan produk dan komponen panel surya yang berkualitas tentunya.

SUN Energy, sebuah perusahaan terbesar pengembang teknologi panel surya di Indonesia, menawarkan produk panel surya yang berkualitas tinggi untuk masyarakat. Dimana perusahaan ini juga menyediakan jasa pemasangan oleh tenaga ahli sekaligus komponen-komponen yang dibutuhkan untuk proses pasang panel surya.Secara singkat, dapat dikatakan bahwa pemasangan panel surya membutuhkan persiapan yang matang. Untuk itulah, SUN Energy hadir dengan produk berkualitas sekaligus jasa pemasangan dan konsultasi oleh tenaga ahli yang terjamin. Segera kunjungi website resminya, lalu dapatkan penawaran menarik dengan skema pembayaran DP 0% sudah bisa mendapatkan produk berkualitas ini.

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started